: :

Malam Tahun Baru Akses Masuk ke Alun-alun Kota Tegal Ditutup Total Seharian


STERIL - Komplek Alun-alun Kota Tegal hingga ke Taman Pancasila akan disterilisasi, Sabtu 31 Desember 2022 mendatang. (foto: muj/rto)

RADAR TEGAL – Akses masuk ke Alun-alun Kota Tegal dan Jalan Pancasila akan ditutup total, Sabtu 31 Desember 2022 mendatang. Kawasan mulai Masjid Agung hingga ke Taman Pancasila akan disterilkan dari kendaraan bermotor.

Penutupan akses dilakukan untuk mengantisipasi kepadatan saat malam pergantian tahun. Apalagi di sekitar Taman Pancasila akan digelar Semarak Tahun Baru oleh Pemkot Tegal.

Kasatlantas Polres Tegal Kota AKP Mustakim mengatakan pihaknya telah menggelar rapat koordinasi lintas sektoral dengan instansi terkait. Hasilnya, akses menuju ke kawasan Alun-alun dan Jalan Pancasila akan ditutup total bagi semua jenis kendaraan.

“Jadi nanti akan dilakukan penutupan akses ke Alun-alun dan Jalan Pancasila. Kendaraan seperti mobil, motor dan odong-odong tidak diperbolehkan masuk,” katanya, Kamis 22 Desember 2022.

Menurut Kasatreskrim, penutupan akan dilakukan 1×24 jam dan mulai berlaku pada Sabtu 31 Desember 2022 pagi. Itu, untuk mengantisipasi kepadatan yang terjadi karena di lokasi itu ada kegiatan yang digelar Pemkot Tegal.

“Penutupan dilakukan untuk mengantisipasi adanya kegiatan malam tahun baru yang diselenggarakan Pemkot Tegal. Tidak ada kendaraan yang masuk di Jalan Pancasila dan Alun-alun,” jelasnya.

Sehingga, kata Kasatlantas, lokasi itu hanya diperuntukkan bagi pejalan kaki. Sedangkan untuk parkir kendaraan bisa dilakukan di luar.

Seperti diketahui, Pemkot Tegal Akan menggelar kegiatan semarak Tahun Baru 2023, Sabtu 31 Desember 2022 mulai pukul 19.00 WIB. Kegiatan akan dimeriahkan dengan pesta kembang api, konser Deny Caknan dan artis lainnya. (*)

Ikuti Kami di

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *